Kebutuhan 4000 Ekor dan Baru Terpenuhi 3000 Ekor Kambing

Untuk kebutuhan kambing di Jogja sangat tinggi. Terbukti kebutuhannya mencapai 4000 ekor dan baru bisa terpenuhu sebanyak 3000 ekor saja.

Untuk kebutuhan kambing di Jogja setidaknya dibutuhkan sekitar 4000 ekor dan dijogja sendiri baru bisa memenuhi 3000 ekor. Kemudian untuk kebutuhan 1000 ekor kambing lainnya datang dari luar Jogja, seperti Jawa Timur, Jawa Tengah hingga Jawa Barat.

Jadi untuk para pemula tidak perlu ragu lagi untuk memulai usaha ternak kambing karena peluang di Jogja itu sendiri masih sangat tinggi. Dan menurut bapak Prakoso kebutuhan 4000 kambing tersebut bisa saja lebih.

Sebagai seorang pebisnis dizaman sekarang kita juga harus bisa lebih kreatif dan memanfaatkan media sosial seperti facebook, instagram atau whatsapp. Selain itu juga harus melakukan pemasaran secara offline seperti bergabung dengan komunitas, saudara, jamaah.

Sehingga dengan cara “gethok tular” menjadi bagian ilmu pemasaran yang harus kita terapkan.